HELLO Kitty, karakter lucu dan imut asal Jepang berulang tahun pada Jumat (1/11). Ikon pop berkepala bulat dan beraksesoris pita ini memasuki usianya yang ke-50 tahun. Namun, tidak semua hal berjalan baik di Sanrio, perusahaan Jepang di balik karakter tersebut. Bisnisnya mengalami pasang surut keuangan yang spektakuler.
Berkat ketenarannya yang mendunia, Raja Inggris Charles mengucapkan selamat ulang tahun padanya selama kunjungan kenegaraan Kaisar dan Permaisuri Jepang ke Inggris pada bulan Juni lalu.
Karakter yang diciptakan tahun 1974 ini menduduki peringkat kedua sebagai waralaba media terlaris di dunia setelah Pokémon, Mickey Mouse, dan Star Wars. Dalam beberapa tahun terakhir Sanrio telah berjuang untuk meraup penghasilan lebih besar, karena minat terhadap Hello Kitty memudar.
Yasuki Yoshioka dari perusahaan investasi SMBC Nikko, mengatakan lonjakan penjualan Sanrio sebelumnya yang terjadi pada 1999 dan 2014 disebabkan popularitas karakter tersebut. Namun, lonjakan permintaan terhadap produk perusahaan tersebut tidak berkelanjutan.
"Di masa lalu, kinerjanya mengalami banyak pasang surut, seperti naik roller coaster," ungkap Yoshioka dikutip dari BBC.
Melihat perkembangan perusahaan yang tidak kunjung membaik, pada tahun 2020, Tomokuni Tsuji ditunjuk untuk menjadi kepala eksekutif di Sanrio. Ia adalah cucu dari pendiri perusahaan tersebut, yaitu Shintaro Tsuji. Saat itu, Tomokuni baru berusia 31 tahun dan menjadikannya sebagai kepala eksekutif termuda di Jepang.
Di bawah kepemimpinan Tomokuni Tsuji yang jauh lebih muda, Sanrio mengubah strategi pemasaran karakter-karakter lainnya. Hal ini mengakibatkan Hello Kitty kehilangan posisi karakter Sanrio yang paling populer.
"Ini bukan tentang menurunkan popularitas Hello Kitty tetapi tentang meningkatkan pengakuan orang lain," ujar Tomokuni.
Berdasarkan jajak pendapat pelanggan, posisi tersebut kini ditempati Cinnamoroll, seekor anak anjing putih bermata biru dengan pipi merah muda, telinga panjang, dan ekor yang tampak seperti roti gulung.
Karakter lainnya adalah Gudetama, atau "telur pemalas", yang hidup dengan depresi dan melontarkan kalimat-kalimat dingin yang menggambarkan realitas kehidupan yang gelap.
Selain mendiversifikasi karakternya, Sanrio juga meningkatkan pemasaran luar negerinya dan kini menanggulangi pemalsuan produk dengan lebih ketat.
"Kami sekarang menggunakan kecerdasan buatan untuk mendeteksi produk palsu dan mengajukan permintaan penghapusan," ungkap Tomokuni Tsuji.
Tomokuni menambahkan strategi pemasarannya dengan berkolaborasi dengan beberapa merek besar, termasuk Starbucks, Crocs, dan tim baseball LA Dodgers.
"Selain promosi kami sendiri, dengan berkolaborasi dengan merek global, kami berusaha agar karakter kami ada di pasaran sepanjang tahun tanpa banyak jeda," tambahnya.
Dalam masyarakat yang sangat menekankan senioritas, nama belakang Tuan Tsuji sangat penting bagi kemampuannya membuat perubahan besar di Sanrio. Hampir seperempat perusahaan tercatat di Jepang, seperti produsen mobil Toyota dan Suzuki serta perusahaan kamera Canon, dikelola oleh anggota keluarga yang mendirikannya .
Menurut Profesor Hokuto Dazai dari Universitas Perdagangan dan Bisnis Nagoya mengatakan alasannya adalah budaya. "Di Jepang, negara dengan monarki tertua di dunia yang masih ada, ada pengakuan kuat terhadap keluarga dan bisnis keluarga," katanya.
Hubungan tuan-pelayan dari era samurai telah beralih menjadi hubungan antara keluarga pendiri dan karyawan mereka, dan secara historis rakyat jelata tidak pernah memperebutkan jabatan teratas.
"Hal ini juga disebabkan karena Jepang memiliki lebih sedikit pilihan eksekutif profesional. Perusahaan cenderung mencari bos berikutnya secara internal, termasuk anggota keluarga pendiri," tambah Dazai.
Tomokuni mengaku kerap kali berselisih dengan kakeknya mengenai cara menjalankan perusahaan dan pada akhirnya ia dapat menjalankan perusahaan tersebut berdasarkan keinginannya.
"Tetapi suatu hari saya menyadari saya bersikap sombong, mencoba meyakinkan seseorang yang 60 tahun lebih tua. Setelah sekitar satu tahun, kakek saya menyuruh saya untuk menjalankan perusahaan sesuai keinginan saya, bahwa ia akan menyerahkannya kepada saya," pungkasnya.
Perombakan bisnis yang dilakukan bos baru sejauh ini dinilai membuahkan hasil.
Dalam kurun waktu dua tahun sejak Tsuji muda menjadi kepala eksekutif, Sanrio kembali memperoleh laba. Harga sahamnya telah naik sepuluh kali lipat sejak 2020 dan perusahaan tersebut sekarang memiliki valuasi pasar saham lebih dari satu triliun yen (US$6,5 miliar).
Di luar ruang rapat dan pasar saham, ada juga insiden menarik awal tahun ini. Meskipun identitas asli Hello Kitty cukup terkenal di Jepang, sejumlah penggemar luar negeri dikejutkan oleh komentar dari seorang eksekutif Sanrio pada bulan Juli lalu.
Berbicara di televisi AS, direktur pengembangan bisnis ritel Jill Koch mengatakan kepada bahwa "Hello Kitty bukanlah seekor kucing" dan sebenarnya adalah seorang siswi sekolah Inggris.
Komentarnya memicu banyak unggahan di media sosial, dengan penggemar mengungkapkan keterkejutan dan kebingungan mereka tentang ungkapan tersebut.
"Hello Kitty adalah Hello Kitty dan dia bisa menjadi siapa pun yang Anda inginkan, dia bisa menjadi saudara perempuan Anda, ibu Anda, dia bisa menjadi diri Anda yang lain," kata Tomokuni Tsuji.
Tsuji muda menyimpulkan, bahwa London adalah kota yang menakjubkan dan banyak gadis Jepang yang iri padanya, jadi mungkin itulah salah satu alasan mereka memutuskan bahwa gadis itu berasal dari London. (BBC/Z-3)