
SEJALAN dengan misinya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat, PT Kalbe Farma Tbk (Kalbe) melalui komitmen keberlanjutannya Bersama Sehatkan Bangsa terus melangsungkan penyediaan akses produk dan layanan kesehatan kepada berbagai lapisan masyarakat. Selain itu, Kalbe juga turut mendukung upaya menjaga kelestarian lingkungan.
Bentuk keseriusan Kalbe ini ditunjukkan melalui pemberian bibit pohon dan penyerahan donasi susu yang berlangsung pada Jumat, (07/2) di SD Kanisius Baturetno, Wonogiri, Jawa Tengah. Kegiatan ini turut dihadiri Bupati Wonogiri Setyo Sukarno serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup Wonogiri Bahari.
“Dalam kesempatan kali ini, Kalbe kembali menunjukkan komitmennya dalam keberlanjutan, melalui pemberian bibit tanaman dan penyerahan susu untuk mendukung program makan bergizi gratis. Apresiasi tertinggi juga kami sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Wonogiri, atas dukungan yang luar biasa sehingga Kalbe dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat Wonogiri,” Head of Corporate Sustainability Kalbe, kata Abi Nisaka, .
Penyerahan bibit pohon mangga dilakukan secara simbolis, sebagai bentuk kepedulian Kalbe terhadap lingkungan, yang juga memiliki manfaat untuk meningkatkan keindahan wilayah serta kesejahteraan masyarakat. Penyerahan bibit pohon mangga juga menunjukkan keberlanjutan Kalbe dalam penghijauan, dimana sebelumnya lebih dari 3000 bibit pohon telah ditanam di sekitar jalur hijau di Kecamatan Baturetno.
“Penanaman pohon yang dilakukan Kalbe ini juga meningkatkan kesadaran warga, khususnya untuk terus merawat lingkungan sekitarnya. Dengan merawat pohon , khususnya pohon buah ini warga juga akan menikmati hasil yang juga berguna bagi mereka,” jelas Kalbe Corporate Sustainability Assistant Manager, SFD Arie Wibowo.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Wonogiri, Bahari sangat mengapresiasi upaya Kalbe yang berkelanjutan dalam merawat lingkungan di Wonogiri.
“Kami ucapkan terima kasih atas apa yang dilakukan Kalbe terhadap lingkungan. Ini menjadi bentuk bagaimana sebuah perusahaan mampu menggerakkan masyarakat, khususnya di wilayah Wonogiri ini untuk terus merawat lingkungan. Dari masalah sampah, Kalbe berkontribusi dengan pengolahan sampahnya. Hingga yang kita terima saat ini, berupa bibit pohon. Mari bersama bergerak untuk menciptakan wilayah yang lebih asri,” jelas Bahari.
Tidak hanya bibit pohon, Kalbe juga menunjukkan keseriusannya dalam meningkatkan kepedulian terhadap tumbuh kembang anak, melalui donasi produk susu kepada siswa SD Kanisius Baturetno.
“Upaya yang luar biasa bermanfaat telah ditunjukkan Kalbe dalam membangun masyarakat di Wonogiri. Dari akses air bersih, pengolahan sampahm penanaman pohon hingga dukungan produk susu saat ini, yang mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat,” jelas Bupati Wonogiri, Setyo Sukarno.
Pemberian susu ini juga tidak lupa merupakan bentuk dukungan Kalbe dalam menyukseskan program pemerintah, makan bergizi gratis, yang memiliki kesamaan tujuan untuk menekan angka tengkes (stunting) pada penduduk Indonesia.
Sebelumnya, Kalbe telah memberikan lebih dari 2.800 bibit pohon yang ditanam di berbagai titik yang tersebar di wilayah Kabupaten Wonogiri, yakni di Desa Boto dan Desa Watuagung di Kecamatan Baturetno, Desa Sendangagung di Kecamatan Giriwoyo, serta Kelurahan Kedungrejo di Kecamatan Nguntoronadi.
Berbagai jenis bibit tanaman dipilih agar dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat setempat dan lingkungan. Jenis-jenis bibit pohon yang ditanam meliputi tanaman produktif seperti, mangga, alpukat, aren, dan petai, serta tanaman dekoratif seperti tabebuya, dan ketapang kencana. (Ant/E-2)