Jadwal pencairan BLT Kesra senilai Rp900 ribu.(Dok. Bloomberg)
PEMERINTAH kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Kesejahteraan Rakyat (BLT Kesra) senilai Rp900 ribu mulai 1 November 2025 ke rekening keluarga penerima manfaat (KPM). Penyaluran ini merupakan lanjutan dari tahap sebelumnya yang dilakukan pada akhir Oktober lalu.
Jadwal Pencairan
Kementerian Sosial menyampaikan bahwa pencairan BLT Kesra dilakukan secara bertahap hingga seluruh penerima yang terdata menerima haknya. Pemerintah juga mengimbau masyarakat untuk rutin memantau jadwal pencairan karena waktu penyaluran di setiap daerah dapat berbeda.
Program BLT Kesra merupakan bagian dari kebijakan paket ekonomi nasional yang bertujuan menjaga daya beli masyarakat di tengah kenaikan harga kebutuhan pokok. Setiap KPM akan menerima Rp900 ribu untuk periode Oktober-Desember 2025, yang dicairkan sekaligus.
Penyaluran dilakukan melalui bank-bank Himbara seperti BRI, BNI, BTN, dan Mandiri, serta melalui PT Pos Indonesia bagi wilayah yang belum memiliki akses perbankan.
Daerah yang Sudah Mencairkan BLT Kesra
Berdasarkan laporan kanal YouTube Cek Bansos, hingga kini penyaluran dana telah dimulai di sekitar 50 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Penyaluran terbesar masih terjadi di Pulau Jawa, diikuti wilayah Sumatera dan Indonesia Timur.
Beberapa daerah di Pulau Jawa yang sudah mencairkan antara lain: Kota Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surakarta, Gunung Kidul, Cimahi, Sleman, Pekalongan, Madiun, Bantul, Sragen, Depok, Kulonprogo, Bogor, Grobogan, Probolinggo, Sidoarjo, Kediri, Sukabumi, Situbondo, Tangerang, Blitar, Banyumas, dan Klaten.
Untuk wilayah Sumatera, bantuan telah cair di Kota Pekanbaru, Banyuasin, dan Kota Jambi.
Sementara di luar Jawa dan Sumatera, beberapa daerah yang sudah menyalurkan antara lain Kota Denpasar, Pontianak, Samarinda, Kabupaten Badung, Bontang, Ambon, Balikpapan, Makassar, Palu, serta beberapa wilayah di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB).
Link Resmi Cek Nama Penerima
Untuk memastikan status penerimaan bantuan, KPM dapat melakukan pengecekan secara daring melalui situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos) di tautan berikut:
- 🔗 https://cekbansos.kemensos.go.id
Langkah-langkah pengecekan:
- Buka situs cekbansos.kemensos.go.id.
- Pilih wilayah domisili hingga tingkat desa atau kelurahan.
- Masukkan nama lengkap sesuai KTP.
- Isi kode captcha yang tersedia.
- Klik tombol “CARI DATA”.
Jika hasil menunjukkan keterangan “Tidak terdapat peserta/PM”, berarti nama tersebut belum terdaftar sebagai penerima. Namun, bila tercantum, sistem akan menampilkan jenis bantuan dan status penyalurannya. (YouTube Cek Bansos/Medcom.id/Z-10)

5 hours ago
2
















































