Selular Editor’s Choice 2024: Most Valuable Smartphone

2 months ago 43

Selular.ID – Setiap tahun, ajang Selular Editor’s Choice menjadi sorotan bagi para penggemar teknologi di Indonesia, terutama pecinta smartphone.

Penghargaan ini diberikan kepada perangkat yang menunjukkan performa terbaik di berbagai aspek, mulai dari teknologi, desain, hingga harga yang kompetitif.

Dalam kategori Most Valuable Smartphone tahun 2024, empat kandidat terbaik bersaing ketat untuk memperebutkan gelar ini: Redmi Note 13 Pro 5G, OPPO Reno12 Pro, Xiaomi 14T, dan Samsung Galaxy A55.

Empat kandidat dalam kategori ini tidak hanya bersaing dalam spesifikasi teknis, tetapi juga menawarkan nilai tambah yang berbeda-beda sesuai kebutuhan pengguna.

Berikut adalah ulasan singkat keempat kandidat:

1. Redmi Note 13 Pro 5G

Redmi Note 13 Pro 5G menghadirkan perpaduan luar biasa antara performa, kamera, dan daya tahan baterai, dengan harga yang tetap terjangkau.

Dibekali prosesor Snapdragon 7s Gen 2, perangkat ini menawarkan kinerja optimal untuk berbagai kebutuhan, baik bermain game, multitasking, maupun penggunaan sehari-hari.

Kamera utama 200 MP yang didukung teknologi OIS (Optical Image Stabilization) menjadikannya pilihan yang sangat cocok untuk penggemar fotografi dan pembuatan konten video.

Selain itu, baterai 5100 mAh dengan dukungan pengisian cepat 67W memastikan pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya di tengah aktivitas padat.

Smartphone ini pada awal perilisan dibanderol dengan harga Rp 4.399.000, harga yang cukup bersaing dengan brand lain dikelasnya.

2. OPPO Reno12 Pro 

OPPO Reno12 Pro unggul dalam desain mewah dan kemampuan kamera potret. Didukung chipset MediaTek Dimensity 7300 Energy, ponsel ini menawarkan performa yang cukup kuat untuk aplikasi sehari-hari.

Selain chipset, smartphone OPPO yang satu ini juga punya kualitas kamera jempolan, 50MP kamera utama dengan sensor Sony LYT-600 dan kamera depan 32MP.

Kapasitas baterai 5.000mAh serta pengisian daya cepat 80 Watt sudah diberikan pada dus kemasan.

Namun, harganya yang sedikit lebih tinggi, yakni mulai Rp 6.999.000 membuatnya kurang terjangkau dibandingkan dengan Redmi Note 13 Pro 5G.

3. realme 13 Pro

realme 13 Pro+ menonjol dengan smartphone yang kuat disegala kondisi menjadi kandidat selanjutnya.

Dengan prosesor Snapdragon 7s Gen 2, perangkat ini mampu memberikan performa tinggi untuk gaming dan fotografi.

Ngomong-ngomong soal fotografi, kamera dari smartphone ini sudah dibekali 50MP dengan sensor Sony LYT-600 dan kamera depannya 32MP.

Namun, daya tahan baterainya juga masih 5.000mAh dan pengisian daya telah dibekali 44 watt.

4. Samsung Galaxy A55

Samsung Galaxy A55 hadir dengan prosesor Exynos 1480 dan layar AMOLED yang cerah.

Fokus Samsung pada ekosistemnya membuat ponsel ini cocok untuk pengguna yang sudah berinvestasi dalam produk Samsung lainnya.

Kameranya, smartphone ini juga beresolusi 50MP dan dengan kualitas kamera depan nya juga 32MP.

Kapasitas baterai juga setara dengan yang lain yakni 5.000mAh, namun sayangnya, perangkat ini hanya support pengisian daya 25 Watt.

Pemenang

Setelah melalui evaluasi ketat berdasarkan performa, kualitas kamera dan baterai, Redmi Note 13 Pro 5G terpilih sebagai pemenang kategori Most Valuable Smartphone.

Keunggulan utama Redmi Note 13 Pro 5G terletak pada keseimbangan antara performa, fitur, kapasitas baterai dan harga.

Dengan banderol harga yang kompetitif, perangkat ini tidak hanya menawarkan teknologi canggih, tetapi juga memenuhi berbagai kebutuhan pengguna, baik untuk hiburan, produktivitas, maupun kreativitas.

1. Performa Andal untuk Penggunaan Sehari-hari

Snapdragon 7s Gen 2 pada Redmi Note 13 Pro 5G mampu memberikan performa cepat untuk tugas-tugas harian seperti browsing, streaming, dan multitasking.

Memori yang cukup besar dengan model LPDDR4X dan UFS 2.2 memastikan pengalaman pengguna tetap mulus bahkan saat menjalankan aplikasi berat.

2. Pengalaman Gaming yang Optimal

Bagi para gamer, Redmi Note 13 Pro 5G menjadi perangkat yang layak dipertimbangkan.

GPU Adreno pada perangkat ini mampu menghadirkan grafis yang mulus, bahkan untuk game dengan tingkat grafis tinggi seperti Genshin Impact atau PUBG Mobile.

Sistem pendinginan yang ditingkatkan juga menjaga perangkat tetap dingin meskipun digunakan dalam sesi permainan yang panjang.

3. Fotografi dan Videografi Profesional

Kamera 200 MP pada Redmi Note 13 Pro 5G memberikan hasil foto yang tajam dan detail, bahkan dalam kondisi cahaya rendah.

Teknologi OIS membantu mengurangi efek goyangan, menghasilkan video yang stabil dan berkualitas tinggi. Dengan kemampuan ini, ponsel ini menjadi alat yang ideal untuk menciptakan konten kreatif, mulai dari vlog hingga fotografi profesional.

4. Baterai Tahan Lama dan Pengisian Cepat

Baterai 5100 mAh yang mendukung pengisian cepat 67W memastikan perangkat siap digunakan sepanjang hari.

Dalam pengujian, Redmi Note 13 Pro 5G dapat bertahan lebih dari satu hari penuh dengan penggunaan intensif, menjadikannya pilihan tepat untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.

5. Desain Modern dan Layar Berkualitas Tinggi

Dibekali layar AMOLED 6,67 inci dengan refresh rate 120Hz, Redmi Note 13 Pro 5G menghadirkan pengalaman visual yang memukau.

Desainnya yang ramping dan premium juga menambah daya tarik, membuatnya nyaman digenggam dan enak dipandang.

Redmi Note 13 Pro 5G membuktikan diri sebagai smartphone paling bernilai dalam ajang Selular Editor’s Choice 2024.

Berikut pemenang dari Selular Editor’s Choice 2024 untuk kategori :

“Dengan performa unggul, kemampuan kamera yang luar biasa, daya tahan baterai yang kuat, dan harga yang kompetitif, perangkat ini menjadi pilihan ideal untuk pengguna yang mencari perangkat serbaguna.”

Editor In Chief, Uday Rayana

Baca juga : Komparasi Smartphone Terbaru: Infinix Hot 50 vs Redmi 14C

Read Entire Article
Global Food