Daftar Pemenang K-Playlist Annual Community Award (KACA) 2025 (Foto: Dok. Instagram)
Jakarta, Insertlive -
Budaya Korea mendapatkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat Indonesia, khususnya anak muda.
Selain menikmati drama, musik, hingga kuliner, daya konsumsi masyarakat Indonesia terhadap hal-hal berbau Korea juga cukup tinggi.
Mereka tidak segan-segan untuk mengeluarkan uang demi bisa dekat dengan idola mereka, atau sekadar memiliki barang yang sama.
Begitu pula dengan barang-barang yang merupakan hasil kolaborasi sebuah brand dengan idola yang sedang populer saat ini.
Di Indonesia, ada sekitar 30 brand lokal dari berbagai sektor yang menggandeng artis Korea sebagai brand ambassadornya sepanjang tahun 2024.
Masyarakat Indonesia yang menyukai budaya Korea pun memberikan apresiasi mereka terhadap jajaran brand lokal yang berkolaborasi dengan artis Korea lewat ajang The 2nd K-Playlist Annual Community Award (KACA).
"Manajemen selebriti Korea sangat selektif memilih brand untuk bekerja sama, baik sebagai brand ambassador atau lisensi produk. Kita boleh berbangga seluruh brand pemenang yang dipilih oleh fans Indonesia merupakan brand asli Indonesia," ujar Jennifer Heryanto, Co-Founder K-Playlist di Jakarta, Jumat (14/2).
"Hal ini menunjukkan bahwa brand asli Indonesia dapat bersaing di kancah internasional. Semoga penerimaan yang sangat baik dari kolaborasi dengan artis global ini menjadi awal brand-brand asli Indonesia melebarkan sayap ke dunia internasional baik dari segi awareness, sampai juga ke distribusi dan penjualan," tambahnya.
Pada tahun ini, terdapat lima brand yang telah terpilih menjadi Brand Collaboration of the Year berdasarkan voting yang dilakukan pada 22-30 Januari 2025.
Kelima brand tersebut menggandeng artis yang populer, mulai dari BLACKPINK THE GAME, Dita Karang SECRET NUMBER, TinyTAN inspired by BTS, NewJeans, hingga S.COUPS, WONWOO, & VERNON dari SEVENTEEN.
Acara ini tidak hanya menjadi ajang penghargaan, tetapi juga momen spesial bagi komunitas penggemar K-Pop.
Dengan tema Love Makes You Happy Party, acara ini bertepatan dengan Hari Valentine dan dikemas dalam konsep Korean Fan Community Gathering & Norae Party yang dimeriahkan dengan penampilan Indonesia Boy Group NEVEL dan solois Bertrand Tio.
Berikut ini daftar pemenang Piala Daesang The 2nd KACA Best Brand Collaboration of the Year 2024:
1. Brand Ambassador: Indomilk dengan S.COUPS, WONWOO, & VERNON of SEVENTEEN.
2. IP (Intellectual Property) Licensing: Chocolatos dengan TinyTAN yang merupakan karakter grup yang diciptakan dari boy group BTS.
3. Best Fandom Engagement of the Year: Nabati Richoco dengan girl group aespa.
Berikut ini pemenang Piala Bonsang The 2nd KACA Best Brand Collaboration of the Year 2024:
1. Top 5 Brand Collaboration of the Year: Indomilk dengan S.COUPS, WONWOO, & VERNON member boy group SEVENTEEN.
2. Top 5 Brand Collaboration of the Year: Indomie dengan NewJeans
3. Top 5 Brand Collaboration of the Year: BNI TapCash dengan BLACKPINK THE GAME
4. Top 5 Brand Collaboration of the Year: Femmy Fiber dengan Dita Karang
5. Top 5 Brand Collaboration of the Year: Chocolatos dengan TinyTAN inspired by BTS
(arm/arm)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading LoadingBACA JUGA
detikNetwork