Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar yang Biasa Dibaca Rasulullah Saw

2 weeks ago 20
Update Kabar Hot 24 Jam Jitu Terpercaya

Meski di tengah pandemi, Ratusan abdi dalem Keraton Kasunanan Surakarta melakukan kegiatan Malam Selikuran atau Malam Ke-21 Ramadhan untuk sambut Lailatul Qadar. Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar yang Biasa Dibaca Rasulullah Saw (Foto: Agung Mardika)

Jakarta, Insertlive -

Pada Ramadan, terdapat satu malam yang disebut lebih baik dari 1000 bulan, yakni Malam Lailatul Qadar.

Salah satu alasan Malam Lailatul Qadar istimewa karena Al-Qur'an diturunkan pada malam ini. Menurut hadis Rasulullah Saw, pada Malam Lailatul Qadar merupakan malam penuh ampunan.

"Barang siapa yang melaksanakan salat pada malam Lailatul Qadar dengan iman dan mengharap pahala dari Allah, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu," (HR. Bukhari dan Muslim).

Allah Swt. dalam surat AL-Qadr ayat 4 juga menyebutkan bahwa para malaikat turun ke bumi pada Malam Lailatul Qadar.

Lantas, kapan terjadinya Malam Lailatul Qadar di Ramadan 2025? Tidak ada yang tahu pasti, hanya Allah yang tahu kapan datangnya Malam Lailatul Qadar.

Melansir laman NU Lampung, mayoritas ulama Mazhab Syafi'i meyakini malam Lailatul Qadar jatuh pada 10 terakhir Ramadhan. Pada waktu ini umat Muslim dianjurkan membaca doa Malam Lailatul Qadar.

Berikut bacaan doa malam Lailatul Qadar berdasarkan hadis Rasulullah Saw.

1. Doa pertama malam Lailatul Qadar berdasarkan riwayat Imam At-Tirmidzi.

اَللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ كَرِيمٌ تُحِبُّ اَلْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Arab Latin: Allāhumma innaka afuwwun karīmun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annī ('annā jika dibaca berjamaah).

Artinya: Ya Allah, sungguh Engkau maha pemaaf yang pemurah. Engkau juga menyukai maaf. Oleh karena itu, maafkanlah aku (maafkanlah kami).

Adapun hadits riwayat Imam At-Tirmidzi sebagai berikut:

وَعَنْ عائشة رضي الله عنها: قالت: «قلت: يا رسولَ الله إِنْ وَافَقْتُ ليلةَ القَدْرِ ، ما أَدْعُو به؟ قال: قُولي: اللهم إنك عَفُوٌّ كَرِيمٌ تُحِبُ الْعَفْوَ فاعْفُ عَنِّي» أخرجه الترمذي

Artinya: Dari sayyidah Aisyah ra, ia bercerita, ia pernah bertanya, "Wahai Rasulullah, jika aku kedapatan menjumpai Lailatul Qadar, bagaimana doa yang harus kubaca?" Rasulullah saw menjawab, "Bacalah, 'Allāhumma innaka afuwwun karīmun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annī'" (HR At-Tirmidzi).


2. Doa kedua malam Lailatul Qadar berdasarkan riwayat lima Imam hadits kecuali Imam Abu Dawud.

اَللَّهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌّ تُحِبُّ اَلْعَفْوَ فَاعْفُ عَنِّي

Allāhumma innaka afuwwun tuhibbul 'afwa fa'fu 'annī ('annā jika dibaca berjamaah).

Artinya: Ya Allah, sungguh Engkau maha pemaaf. Engkau juga menyukai maaf. Oleh karena itu, maafkanlah aku (maafkanlah kami).

(KHS/fik)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Global Food