
AL Malik Fest 2025 sukses digelar dengan meriah pada Sabtu, 12 April 2025, di Nusantara Hall, ICE BSD, Tangerang. Festival yang menggabungkan elemen spiritual dan hiburan bernuansa Islami ini juga menjadi ajang promosi perjalanan haji dan umrah yang interaktif dan menarik.
Festival ini dirancang untuk semua kalangan, memungkinkan pengunjung dari berbagai usia untuk berpartisipasi dalam beragam kegiatan yang mempererat ikatan spiritual dan memperkuat ilmu agama. Rangkaian acara meliputi halal bi halal, sesi inspiratif, tabligh akbar, kajian untuk generasi muda, peragaan busana muslim, bazar, pertunjukan Islami, serta undian berhadiah yang menarik.
Al Malik Fest bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga merupakan cerminan dari kerinduan umat untuk berkumpul dalam kegiatan yang menyatukan hati dan menumbuhkan kecintaan terhadap agama. Acara ini juga menjadi momentum penting untuk menghidupkan kembali kesadaran spiritual di tengah kesibukan kehidupan modern.
Menurut Direktur Al Malik Travel, Arkan Fadhil, Al Malik Travel Fest 2025 diselenggarakan sebagai bentuk silaturahim akbar.
“Tujuan utama kami adalah menjalin silaturahim dengan para jamaah yang sudah berangkat maupun yang berniat bergabung ke Tanah Suci bersama Al Malik Travel,” ujarnya.
Arkan menambahkan, festival ini bukan hanya sekadar acara agama biasa, melainkan sebagai bentuk kecintaan umat untuk mengingat esensi mengingat Allah SWT.
“Acara ini terbuka untuk semua usia, baik yang sudah pernah ke Tanah Suci maupun yang masih menanti panggilan,” lanjutnya.
Festival ini juga memberikan pengetahuan mendalam kepada umat Muslim mengenai haji, umrah, dan hal-hal penting lainnya yang terkait dengan perjalanan ke Tanah Suci. Penyampaian materi dilakukan melalui tausiah dan talkshow interaktif bersama sejumlah ustadz yang juga menjadi pembimbing di Al Malik Travel.
Diharapkan, festival ini dapat berkembang menjadi ruang silaturahmi bagi jamaah dan calon jamaah ibadah umrah, haji, atau perjalanan ke tempat bersejarah Islam. “Semangat ukhuwah Islamiah seperti ini perlu terus dipupuk dan dijaga,” ujar Arkan.
Acara ini dibuka oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar. Untuk memperkaya pengetahuan umat Muslim yang ingin menunaikan ibadah ke Tanah Suci, hadir pula ustadz ternama seperti Subki Al Bughary, Najmi Fathoni, Hilman Fauzi, Ilyas Aksi, Ernawati, Rahmania Idrus, dan Rena Reni Aksi.
“Acara ini sangat relevan untuk keluarga dan seluruh umat Muslim. Kami juga memberikan program promo spesial untuk yang ingin menunaikan umrah atau haji bersama Al Malik Travel. Selain itu, kami juga memberikan grand prize berupa umrah gratis,” ungkap Arkan.
Al Malik Travel tidak hanya berfokus pada jasa perjalanan religi, tetapi juga berkomitmen untuk menjadi jembatan dalam merawat kebersamaan antar jamaah. Di luar festival ini, Al Malik Travel juga rutin mengadakan kajian bulanan.
Sementara itu, Ustaz Subki Al Bughary, Komisaris sekaligus Dewan Syariah Al Malik Travel, menyebutkan bahwa acara ini digelar tak lama setelah Lebaran. Selain menikmati festival Islami, Al Malik Fest juga menjadi ajang halalbihalal bagi para jamaah. “Ini sekalian silaturahim dan halalbihalal saja. Karena memang masih dekat dengan momen Lebaran, ditambah dengan tabligh akbar dan kajian-kajian menarik,” ujarnya.
Festival yang dimulai sejak pukul 09.00 pagi ini berlangsung hingga pukul 21.00 malam, dengan berbagai kegiatan menarik bertemakan Islami. (RO/Z-10)