Prakiraan Cuaca Kamis 27 Maret 2025: Waspada Hujan Lebat dan Cuaca Ekstrem

1 month ago 19
 Waspada Hujan Lebat dan Cuaca Ekstrem Prakiraan Cuaca(Freepik)

BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk Kamis, 27 Maret 2025. Masyarakat diimbau untuk waspada terhadap hujan lebat, cuaca ekstrem, dan potensi banjir rob di beberapa wilayah Indonesia.

Prakiraan Cuaca di 38 Kota Indonesia

Pulau Sumatera

  • Udara Kabur: Banda Aceh

  • Hujan Ringan: Padang, Pekanbaru, Tanjung Pinang, Jambi, Bengkulu, Pangkal Pinang

  • Hujan Sedang: Medan, Bandar Lampung

  • Hujan Petir: Palembang

Pulau Jawa

  • Hujan Ringan: Serang, Jakarta, Bandung, Surabaya

  • Hujan Sedang: Semarang, Yogyakarta

Pulau Bali dan Nusa Tenggara

  • Hujan Ringan: Mataram

  • Hujan Sedang: Kupang

  • Hujan Petir: Denpasar

Pulau Kalimantan

  • Berawan: Pontianak

  • Berawan Tebal: Banjarmasin

  • Hujan Ringan: Palangkaraya, Samarinda

  • Hujan Petir: Tanjung Selor

Pulau Sulawesi

  • Berawan Tebal: Manado

  • Asap/Kabut: Palu

  • Hujan Ringan: Gorontalo, Kendari, Mamuju, Makassar

Pulau Indonesia Bagian Timur

  • Berawan: Jayawijaya

  • Berawan Tebal: Sorong, Ambon

  • Hujan Ringan: Ternate, Manokwari, Nabire, Jayapura, Merauke

Potensi Cuaca Ekstrem dan Hujan Lebat

BMKG memperkirakan hujan sedang hingga lebat serta cuaca ekstrem akan melanda wilayah:

  • Sumatera

  • Jawa

  • Bali

  • Nusa Tenggara

  • Kalimantan Timur

  • Sulawesi

  • Maluku

  • Maluku Utara

  • Papua dan Papua Barat

Waspada Banjir rob di Wilayah Berikut:

  • Pesisir Kepulauan Riau

  • Pesisir Jawa Tengah

  • Pesisir Kalimantan Selatan

  • Pesisir Kalimantan Tengah

  • Pesisir Kalimantan Barat

  • Pesisir Sulawesi Utara

  • Pesisir Maluku Utara

Dinamika Atmosfer dan Siklon Tropis

  • Kecepatan angin hingga 25 not terpantau di Samudra Hindia Barat Bengkulu hingga Samudra Hindia Selatan Pulau Sumba, serta di Samudra Pasifik Timur Filipina. Ini berpotensi meningkatkan tinggi gelombang di wilayah tersebut.

  • Siklon Tropis Courtney berada di Samudra Hindia Barat Daya Banten dengan kecepatan angin maksimum 60 notdan tekanan rendah 977 MB, bergerak ke arah barat-barat laut.

  • Bibit Siklon Tropis 93S di Samudra Hindia Selatan Pulau Timur dengan kecepatan angin 30 not dan tekanan rendah 1001 MB berpotensi berkembang menjadi siklon dalam 24 jam ke depan.

  • Bibit Siklon Tropis 96W di Samudra Pasifik Timur Filipina memiliki potensi rendah untuk berkembang menjadi siklon tropis dalam 24 jam ke depan.

Dapatkan Update Cuaca Secara Berkala

Prakiraan cuaca ini merupakan gambaran umum. Untuk informasi lebih spesifik dan terbaru setiap 3 jam, masyarakat dapat mengakses:

  • Aplikasi Info BMKG di Play Store dan App Store

  • Website Info BMKG

  • Instagram Info BMKG (Youtube BMKG/Z-10)

Read Entire Article
Global Food